Cake pisang cokelat

Bahan - Bahannya :

3 buah ( 400 gr ) pisang ambon tua,haluskan
200 ml susu segar
1 btr telur
60 ml minyak sayur
1/2 sdt vanili bubuk

Campur jadi satu :

280 gr tepung terigu
100 gr gula pasir halus
2 sdm cokelat bubuk
1/2 sdt garam

Taburan :

150 gr chocolate button

Cara membuatnya :

  • Semir loyang loaf 20x10x8 cm dengan margarine lalu taburi tepung terigu
  • Campur pisang halus dengan minyak,susu dan vanili hingga rata,sisihkan
  • Aduk campuran pisang dengan campuran terigu hingga rata
  • Masukkan chocolate button,aduk rata
  • Tuang adonan kedalam loyang lalu ratakan
  • Panggang dalam oven panas 180 derajat celcius selama 30 menit hingga matang
  • Angkat,dinginkan
Untuk 8 potong

Selamat mencoba...

0 Response to "Cake pisang cokelat"

Post a Comment